Apa Sih itu IMMawati?
IMMawati merupakan istilah yang diberikan kepada para kader perempuan di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).IMMawati bukanlah semata-mata sebuah gelar turun-temurun yang diberikan tanpa prestasi yang signifikan. Sebenarnya, IMMawati memiliki makna yang mendalam dan mengandung arti yang kuat, serta memiliki peran penting dan prestasi yang luar biasa.
Namun, bagaimana sebenarnya IMMawati dapat dikatakan berkualitas? Kualitas seseorang tidak dipertanyakan oleh Allah, tetapi oleh diri kita sendiri. Kualitas seseorang tidak bisa langsung terwujud dengan instan, tetapi harus dibangun secara perlahan. Begitu pula adanya IMMawati sebagai support system IMM.
Sulit untuk menentukan sesuatu itu baik atau buruk hanya dari durasi waktunya, melainkan perspektif tentang kualitas memiliki nilai yang sama. Meskipun terkadang kita merasa lelah, kita tidak boleh menyerah. Seperti saat Al-Qur'an diturunkan secara bertahap dan dibacakan dengan perlahan, begitulah IMMawati mengubah paradigma masyarakat terhadap perempuan. Hal-hal yang berkualitas tidak selalu harus luar biasa. Mulailah dengan hal-hal yang sederhana, sehingga akan menghasilkan prestasi yang luar biasa. IMM juga mengajak kita untuk berdakwah dalam amar ma'ruf nahi munkar dengan berusaha.
Seruan Allah dan Rasul-Nya tertuang dalam Al-Qur'an. Tujuan dari seruan Allah adalah untuk memberikan kehidupan kepada kita. Pertanyaannya, apakah hidup kita hanya sekadar hidup? Kenyataannya, kita sudah hidup, tetapi apakah hidup kita sudah berkualitas? Inilah persoalannya. Buya HAMKA, seorang sastrawan dan ulama besar Indonesia, pernah mengatakan: "Kalau hidup sekedar hidup, babi di hutan pun hidup. Kalau bekerja sekedar bekerja, kera juga bekerja" Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk berusaha meningkatkan kualitas diri. Beberapa indikator kehidupan yang berkualitas antara lain adalah beriman dan berilmu, bergerak atau dinamis, serta produktif dan bermanfaat.
Jika keanggotaan di IMM dapat membantu kita tumbuh, berkembang, dan maju dalam segala aspek, terutama dalam mencari ridha Allah, serta setiap langkah yang kita lakukan bernilai ibadah. Seperti yang dijelaskan dalam Surah Ar-Rahman Ayat 13: "Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?". Oleh karena itu, Bikin everyday dengan good day tentunya ber-IMM.
Komentar
Posting Komentar